Thursday, May 27, 2021

Mencapai Wajah Glowing dan Cerah dengan Scarlett Whitening

Kalau menapak tilas tren beberapa tahun lalu, wajah dikatakan ideal apabila kulitnya terlihat matte, alis tegas, dan pipi berkontur. Namun agaknya sekarang sudah bergeser. Wajah dikatakan cantik apabila terlihat glowing, cerah dan terawat bak selebriti Korea. Kepopuleran k-Pop tentu tidak terlepas dari tren ini. Jikalau kulit shiny berminyak dulu dikata kurang oke, kini justru banyak wanita mengejar look itu.

Nggak salah sih, memang secara medis kulit yang sehat adalah kulit yang lembap dan terawat. Ini bisa tergambarkan dari kulit yang terkesan glowing itu. Untuk mencapai kulit yang glowing tentu tidak instan, kita membutuhkan skincare yang tepat. Salah satu komposisi penting dalam skincare yang mampu membuat kulit lebih cerah adalah gluthatione, saya pernah bahas di post ini [link].




Produk skincare yang mengandung gluthatione dan terbukti secara klinis mampu mencerahkan adalah rangkaian Scarlett Whitening. Saya memakai varian Whitening Facial Wash dan Serum Brightly Ever After. Keduanya mengandung gluthatione dan beragam vitamin yang mendukung kulit untuk tampak cerah, terawat, dan bersih. Inilah review saya:

Whitening Facial Wash



Kulit saya biasanya cenderung kering apabila memakai facial wash, tetapi saat memakai Scarlett, keringnya kulit bisa dihindari bahkan tidak muncul sama sekali. Alhamdulillah berati cocok di kulit saya. Produk ini tidak menggunakan SLS jadi tidak akan ada busa berlebih. Jangan salah lho, facial wash yang banyak busanya yang terkesan 'kesat' itu justru kurang bagus untuk kulit, karena bisa menimbulkan alergi dan mengikis skin barrier.

Selain gluthatione, produk facial wash ini juga mengandung Aloe Vera, Vitamin E, dan juga ROSE PETAL! Lucu banget pokoknya ada semacam kuntum bunga mawar yang bikin aktifitas membersihkan wajah semakin enjoy dan menyenangkan. Efek bersihnya juga mantap lho, meski busa minim sekali.

Brightly Ever After Serum



Menurut saya, key point dalam perawatan wajah adalah SERUM! Serum memang diciptakan untuk menembus lapisan kulit lebih dalam supaya kandungan di dalamnya segera terserap dan memberikan hasil optimal. Scarlett Whitening mengeluarkan produk terbarunya yaitu Brightly Ever After Serum yang berfungsi untuk mencerahkan dan meng-glowing-kan kulit.

Sebetulnya ada varian serum lain yaitu Acne Series (warna ungu), tetapi karena kondisi kulit saya sedang membutuhkan agen pencerah, saya memilih menggunakan produk Brighly Ever After (warna pink).

Dari segi kemasan, produk ini cukup compact yaitu berisi 15ml yang dilengkapi dengan pump untuk mengeluarkan isinya. Meski cuma 15ml tapi di saya cukup awet, karena pemakaiannya cukup 2-3 tetes aja. Untuk hasil optimal saya memakainya dua kali sehari saat pagi dan malam.

Adapun kandungan yang ada di dalam serum antara lain:

- Lavender Water

Ini nih yang bikin saya penasaran kok bisa serumnya berasa segar gitu di kulit. Ternyata memang lavender water itu berfungsi melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan, detoksifikasi kulit meningkatkan sirkulasi darah dan menghaluskan kulit.

- Phyto Whitening

Mencerahkan wajah dalam waktu dan sangat aman bagi kulit, tanpa menyebabkan iritasi.

- Niacinamide

Agaknya teman-teman sudah familiar dengan bahan 'ajaib' ini ya. Yups, betul sekali. Niacinamide berfungsi untuk melembapkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam,dan mencegah kanker kulit melanoma.

- Glutathione

Meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, membuat kulit lebih sehat dan terlihat glowing

- Vitamin C

Membantu menghilangkan flek & bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini pada kulit

 

Dari semua bahan di atas, tampaknya keren sekali kalau bisa termaktub dalam satu botol Scarlett Whitening Serum. Semakin yakin karena sekarang produk ini sudah terdaftar BPOM dan dapat dibeli dengan harga terjangkau yaitu 75 ribu rupiah.

 

Kesan Pemakaian

Saya sempat on-off memilih jenis skincare setelah melahirkan, akhirnya pilihan jatuh ke Scarlett Whitening. Dulu, kulit saya cenderung berjerawat dan acne prone, tetapi akhir-akhir ini cenderung ke kering dan kusam, oleh karena itu saya pilih serum yang berfungsi mencerahkan.

Saya sudah memakainya kurang lebih satu bulan, dan menurut saya sudah cukup membuahkan hasil. Kulit jadi terkesan lebih kenyal, cerah, dan tambah glowing meski tidak memakai makeup full. Kalau ada kantung mata mohon dimaklumi ya karena Ibu di mana-mana pasti kurang tidur hehe.

Cara pakainya adalah ditap-tap secara lembut di seluruh wajah sambil dipijat-pijat ke arah atas supaya kerutan berkurang/melambat. Setelah itu lapisi dengan pelembap dan sunblock kalau siang hari. Sejauh ini tidak ada keluhan iritasi, alergi, ataupun pore-clogging. Untuk pemakaian optimal, gunakan juga Scarlett Facial Wash agar glowingnya kulit makin tercapai.

Andhika Lady

Continue reading Mencapai Wajah Glowing dan Cerah dengan Scarlett Whitening

Friday, May 14, 2021

, ,

Arti dan Makna Tata Rias Pengantin Paes Jogja Putri


Ada beberapa ragam rias pengantin Yogyakarta yang kita kenal. Sebut saja, Paes Ageng, Jogja Putri, Kanigaran, dan Jangan Menir. Kesemuanya berasal dari induk yang sama yaitu tradisi pengantin dari keraton. Dulunya tata rias khas Jogja ini bersifat eksklusif hanya boleh dilakukan oleh putri kerajaan atau menantu. Namun setelah keputusan dari Sri Sultan HB IX, ragam tata rias khas Yogyakarta boleh dilakukan untuk masyarakat sebagai wujud pelestarian budaya. Senangnya hidup di zaman ini adalah kamu sekalian boleh memakai riasan ala putri kerajaan meski tidak terlahir royal. Asyik kan?

Salah satunya yang akan saya bahas adalah gaya riasan Jogja Putri. Jogja Putri adalah salah satu tata rias pengantin yang dikenalkan dari tembok keraton Yogyakarta. Ciri khasnya adalah berbentuk paes dengan tata rambut sunggar yang melebar di atas telinga. Riasan Jogja Putri mungkin agak mirip dengan Solo Putri, namun dari segi bentuk paes dan aksesoris sudah berbeda.

Baca juga: Perbedaan Tata Rias Pengantin Paes Jogja Putri dan Solo Putri


Rias Jogja Putri memiliki makna mendalam yang adiluhung di setiap riasan, busana, dan aksesoris. Di sini khusus akan dijelaskan makna paes Jogja Putri yang terdiri dari tujuh sapuan pidih warna hitam di sekeliling kening pengantin. Apa saja? Yuk simak.



1. Penunggul, bagian paling besar di tengah dahi berbentuk daun sirih separo

Ini bermakna derajat yang tinggi bagi seorang perempuan yang telah menikah. Harapannya, setelah menikah si wanita akan menempati kedudukan yang tinggi. Bagi masyarakat Jawa, posisi perempuan dipandang lebih tinggi jika yang bersangkutan telah menikah. 

2. Pengapit, sapuan kecil seperti bunga kantil di samping sisi penunggul

Pengapit dimaksudkan untuk mengendalikan penunggul agar tetap pada posisi tengah. Ini bermakna bagaimana pun kehidupan rumah tangga yang mudah goyah ke sana kemari, pengapit harus tetap menjaga agar tujuan utama pernikahan tetap pada jalan/garis yang lurus sesuai tujuannya yang mulia.

3. Penitis, di samping pengapit

Kalau kamu amati, ujung penitis pada riasan Jogja Putri selalu mengarah ke ujung hidung. Alasannya adalah penitis merupakan simbol bahwa segala sesuatu harus memiliki tujuan yang efektif. Termasuk dalam perkara keuangan rumah tangga. 

4. Godheg, di samping telinga pengantin

Godheg pada bagian sisi telinga bermakna supaya wanita senantiasa introspeksi diri dan tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan. Selain itu juga merupakan doa supaya lekas diberikan keturunan.

5. Citak, titik hijau di pusat dahi

Berbentuk seperti berlian di dahi, dibuat dengan daun sirih yang digunting kemudian ditempelkan di kulit. Maknanya adalah seperti mata dewa Siwa sebagai dewa pengetahuan, yang mana diharapkan seorang wanita setelah menikah menjadi sosok cerdas, cemerlang, berilmu pengetahuan, serta berakhlak baik. 



Itulah beragam ciri khas dan makna paes Jogja Putri yang menggambarkan sifat-sifat baik wanita sesuai pitutur Jawa. Meski tidak ada wanita yang sempurna, tetapi alangkah baiknya jika kita meneladani sifat terpuji yang tertuang dalam riasan pengantin Jogja Putri. Kalau saya catat, beberapa di antaranya adalah:

- Taat kepada Tuhan YME
- Cerdas, berakhlak baik dan cermat
- Berkedudukan tinggi dan dihormati
- Fokus pada tujuan dan cita-cita mulia
- Mawas & introspeksi diri
- Cerdas dan rasional

Tuh kan, banyak banget sifat-sifat mulia padahal 'cuma' dari simbol paes Jogja Putri saja. Seandainya kita mencontohnya (tak hanya untuk yang sudah menikah), niscaya akan banyak hal baik datang menghampiri.


Continue reading Arti dan Makna Tata Rias Pengantin Paes Jogja Putri

Saturday, May 1, 2021

, , , , , , ,

Paket Wedding Jogja 2021. Makeup & Foto Pernikahan Harga Terbaik 2021

Wujudkan pernikahan impian kamu bersama paket rias wedding dari Jenganten. Intip yuk isinya apa saja?


WEDDING PACKAGE

Makeup:

- Makeup CPW CPP

- Hijab/hairdo pengantin

- Melati/fresh flower

- Nail art & softlens

- Sewa busana akad/resepsi sepasang

- Makeup & busana 2 Ibu

- Beskap/basofi 2 Bapak


Fotografi by @paradigmaproduction:

- Cetak 12 RW + Frama (2pcs)

- Cetak 4R (80 lembar)

- Magnetic Album

- Cetak Wedding Book

- Include edited files

- 2,5 Minute video cinematic

- All files in flashdisk



Paket ini available untuk acara sepanjang 2021. More info 085227555610





Instagram: @jenganten

Continue reading Paket Wedding Jogja 2021. Makeup & Foto Pernikahan Harga Terbaik 2021