Datangnya merek Lemonilo di kancah penganan sehat nasional tentunya memberikan nafas baru. Brand yang terkenal dengan produk mie instan sehat yang diklaim tidak mengandung MSG ini nyatanya mampu membangkitkan gairah lidah masyarakat luas, ya termasuk saya ini. Sewaktu saya hamil hingga menyusui, kalau ngidam mie instan, pilihannya ya ke Lemonilo.
Continue reading Lemonilo Perkenalkan Brand Ambassador Baru, The Baldys
Nah baru-baru ini, Lemonilo telah resmi mengenalkan brand ambassador mereka yaitu keluarga The Baldys. Yeyy, tepuk tangan!
Buat yang rajin berselancar di Youtube dan kerap menyukai tema vlog keluarga, pastinya kenal dengan mereka. Adalah seorang ayah, Baldy Mulia Putra, istinya Nola 'Bee3', dan ketiga anaknya yang enerjik dan berprestasi. Sulit untuk membayangkan ambassador yang lebih tepat selain ini. Materi yang mereka sajikan di Youtube banyak yang edukatif dan menjadi inspirasi para keluarga di Indonesia.
Misalnya ini nih, konten tentang suntik untuk vaksin TB anak.
Di situ si kecil Neona tak bisa menahan tangisnya saat akan disuntik. Hihi lucu pokoknya. Padahal disuntik itu kan wajib ya supaya vaksin bisa terlaksana. Nah para Ibu-ibu dan Bapak-bapak, merasa related nggak nih saat mengajak anak (yang sudah paham) untuk imunisasi? Tips dari The Baldys bisa kamu tiru nih, yaitu mengajak anak bercanda sekaligus mengajak dokter untuk turut berperan menjelaskan kegunaan imunisasi untuk tubuh. Anak sehat tervaksin, ilmu juga nambah. Sempurna kan.
Kenapa the Baldys?
Keluarga ini mulai terkenal sejak pertama tampil di Dongeng Naura 2 saat 2018 silam. Semenjak itu, The Baldys mulai merambah Youtube dan mengeluarkan single 'Dunia Kita Penuh Cinta' dan disambut positif oleh kalangan keluarga di Indonesia.
Melihat keselarasan ini, Lemonilo ingin mengampayenya hidup sehat yang dapat dimulai dari lingkup terkecil yaitu keluarga di rumah. Diharapkan dengan kolaborasi ini, costumer Lemonilo dapat memulai hidup sehat sesuai dengan keluarga idola mereka.
Proses kolaborasi ini dilakukan saat konferensi pers pada tanggal 28 Juli 2020 melalui Zoom meeting. Turut hadir pula founder Lemonilo, Johannes Ardiant
(Chief Product & Technology), Ronald Wijaya (Co-CEO) dan Shinta Nurfauzia (Co-CEO).
Menurut Shinta, “Lemonilo sangat senang dapat berkolaborasi
dengan keluarga The Baldys. Keluarga ini memiliki misi yang selaras dengan Lemonilo sebagai brand
yang ingin membuat gaya hidup sehat bisa diakses oleh siapa saja dan menjadikan hidup sehat sebagai
sesuatu yang normal.”
Lemonilo sendiri sebagai pelaku brand healty lifestyle consumer goods telah berinovasi mengeluarkan lebih dari 40 varian produk makanan sehat dan alami dengan harga yang terjangkau. Saya selain mengonsumsi mie instannya yang ini:
Juga suka banget dengan kopi cold brew yang ini:
Rasanya enak banget, mirip sama kopi yang dijual di kafe-kafe tetapi dengan harga lebih miring. Saya baru ngincip sedikit udah nagih rasanya. Baru tahu kan, kalau Lemonilo ngeluarin produk ini? Padahal enak banget lho.
Akhir kata, saya menyambut senang hadirnya Lemonilo di Indonesia, juga kolaborasi apiknya bersama The Baldys. Abis ini langsung rebus Lemonilo deh.